Sebanyak 290 Personel TNI dan Polri Amankan dan Kawal Kunker Menkopolkam dan Kepala BIN di Merauke

2 December 2025 - 12:11 WIB

Tribratanews.polri.go.id - Merauke. Sebanyak 290 personel gabungan TNI dan Polri dikerahkan untuk mengamankan kunjungan kerja Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolkam) Jenderal TNI (Purn) Djamari Chaniago dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal TNI (Purn) Muhammad Herindra di Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan, Senin (1/12/25).

Rombongan tiba di Base Ops Lanud J.A. Dimara Merauke menggunakan pesawat Kedatangan kedua pejabat tinggi negara tersebut disambut dengan upacara adat dan tari-tarian, serta dihadiri sejumlah unsur Forkopimda Papua Selatan, termasuk Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo dan Pangdam XXIV/MT Mayjen TNI Lucky Avianto.

Setibanya di Base Ops, Menkopolkam dan Kepala BIN beristirahat di ruang transit sebelum melanjutkan perjalanan menuju Lapangan Kapsul Waktu untuk melepas kegiatan Parade Christmas. Setelah agenda tersebut, rombongan menuju Hotel Sweesbell untuk istirahat sejenak.

Pada pukul 11.20 WIT, rombongan kembali ke Base Ops dan bergeser menggunakan helikopter menuju Kampung Wanam untuk memantau Proyek Strategis Nasional (PSN) dari udara. Selanjutnya, rombongan mendarat di helipad Makodam XXIV/MT untuk memberikan pengarahan kepada Forkopimda dan Dansat TNI–Polri di Papua Selatan.

Sementara itu, aparat keamanan yang terdiri dari unsur TNI–Polri telah menggelar pengamanan terbuka maupun tertutup di seluruh titik kegiatan. Pengamanan dilakukan secara berlapis guna memastikan seluruh agenda berjalan aman dan tertib.

Dikatakan Kabag Ops Akp Irwanto Sawal, S.H., Bahwa kegiatan pengamanan dapat berjalan dengan aman dan kondusif,” ungkapnya

“Saya harapkan situasi kamtibmas Merauke terpantau aman dan kondusif. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar sesuai jadwal,” tutup Akp Irwanto Sawal.

(pt/hn/rs)

Share this post

Sign in to leave a comment