Polri Maksimalkan Pengamanan dan Pengawalan Tamu Delegasi dalam Penutupan KTT ASEAN

11 May 2023 - 20:45 WIB
Foto: PMJNEWS.com

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Pengamanan Pengawalan KTT Asean Summit ke-42 di Labuan Bajo terus dimaksimalkan oleh Polri bersama TNI dan stakeholder terkait. Pelaksanaan KTT Asean yang berakhir, pada Kamis (11/5/23), Polri melalui Satgas III Walrolakir akan terus memberikan pengawalan para delegasi hingga ke Bandara.

Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen. Pol. Drs. Aan Suhanan, M.Si., menjelaskan, sejak dimulainya Operasi Komodo Terpusat 2023 hingga saat ini, pengamanan pengawalan para tamu delegasi maupun kepala negara berjalan aman dan lancar.

Baca Juga:  Kapolri Sebut Semua Dugaan Kerawanan di KTT ASEAN Teratasi

"Evaluasi sejak tanggal 7 kita melakukan pengamanan, baik itu VIP maupun VVIP. Secara umum, semuanya berjalan lancar. Pengamankan seluruh delegasi dan seluruh kegiatan, baik itu kegiatan side event maupun main event-nya, berjalan dengan baik dan sesuai dengan waktu yang ditentukan," ungkap   Kasatgas III Walrolakir, Brigjen. Pol. Drs. Aan Suhanan, M.Si., Kamis (11/5/23).

Ia menambahkan, keberhasilan tersebut terjadi dengan adanya sinergitas dan kolaborasi antara TNI-Polri serta stakeholder terkait. Tak lupa juga masyarakat yang turut memberikan kelancaran dengan mematuhi aturan-aturan yang sudah ditetapkan. Sehingga pelaksanaan KTT Asean berjalan aman dan lancar.

"Tentu saya mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Labuan Bajo dan seluruh pemangku kepentingan yang mau bersama-sama menyukseskan acara KTT Asean 2023 ini," tutupnya.

(as/pr/um)

Share this post

Sign in to leave a comment