Polres Biak Siapkan 125 Personel Pengamanan tempat Ibadah Natal 2023

24 December 2023 - 21:15 WIB
Antaranews

Tribratanews.polri.go.id - Biak. Polres Biak Numfor Papua siapkan 125 personel Polisi untuk membantu pengamanan perayaan ibadah Natal di setiap denominasi gereja pada Minggu dan Senin, 24-25 Desember 2023.

"Setiap gereja yang menggelar ibadah Natal ditempatkan personel Polres untuk membantu kelancaran dan keamanan selama beribadah," ungkap Kapolres Biak, AKBP Damianus Dedy Susanto, S.I.K., S.H, M.H., Minggu (24/12/23).
Baca Juga: Pemerintah Pastikan Ibadah Misa Berjalan Lancar

AKBP Damianus Dedy Susanto mengatakan bahwa untuk pengamanan di tempat ibadah Natal pihak personel Polres berkoordinasi langsung dengan petugas pengamanan internal gereja setempat, berharap selama perayaan menyambut ibadah Natal dan perayaan Tahun Baru situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Biak senantiasa aman, nyaman, dan kondusif.

"Mari kita jaga kamtibmas bersama guna mewujudkan keharmonisan dan kedamaian di Kabupaten Biak Numfor yang aman kondusif," ungkap Kapolres Biak, Minggu (24/12/23).

AKBP Damianus Dedy Susanto menambahkan bahwa seratusan personel TNI/Polri yang tergabung dalam operasi Lilin Cartenz 2023 Polres Biak memberikan perhatian pengamanan selama Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di pusat-pusat keramaian, pelabuhan laut, dan bandara, rumah ibadah, dan fasilitas publik lainnya.

(ri/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment