Pengamanan Pemilu 2024, Polda Bali Perketat Pengamanan Kantor KPU Bali

30 November 2023 - 18:30 WIB
Dok. Polda Bali

Tribratanews.polri.go.id - Denpasar. Dalam rangka pengamanan pemilu 2024, Personel Polda Bali yang terlibat Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 memperketat pengamanan Kantor KPU Provinsi Bali. Hal tersebut dilakukan untuk memastikan Pemilu yang digelar pada 14 Februari 2024 berjalan lancar tanpa adanya insiden yang jadi penghalang.

“Memasuki masa kampanye ini, Polda Bali meningkatkan pengamanan di kantor KPU Provinsi Bali. Pengamanan ini dilakukan untuk memastikan proses Pemilu ini berjalan sesuai yang telah direncanakan secara nasional,” jelas Kabid Humas Polda Bali, Kombes. Pol. Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K., M.H., Kamis (30/11/23).

Baca Juga: PWI: Tugas Media Beritakan Rekam Jejak Paslon Peserta Pilpres 2024

Kombes. Pol. Jansen Avitus Panjaitan juga mengatakan bahwa personel yang dilibatkan dalam pengaman juga diminta untuk menjalankan tugas sesuai dengan fungsi Kepolisian. Netralitas aparat Kepolisian juga menjadi salah satu kunci agar suhu politik tidak makin memanas.

(bg/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment