Tribratanews.polri.go.id - Banjarbaru. Polda Kalsel memperkuat pengamanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kota Banjarbaru 2024 dengan mengerahkan personel Brimob dan Sabhara.
"Kami ingin pastikan wilayah Banjarbaru aman selama tahapan PSU, jadi pengamanan yang dilakukan Polres Banjarbaru diperkuat," ujar, Kapolda Kalimantan Selatan, Irjen. Pol. Rosyanto Yudha Hermawan, S.I.K., S.H., M.H., dilansir dari laman Antaranews, Senin (14/4/25).
Dalam keterangannya ia mengungkapkan bahwa kehadiran personel Polda nantinya, melaksanakan patroli di wilayah yang dianggap rawan selama pelaksanaan pemungutan suara di TPS.
Diharapkan dengan kehadiran aparat maka dapat memberikan rasa aman dan ketenangan bagi masyarakat, khususnya bagi mereka pemilik hak suara.
"Prinsipnya upaya ini untuk mengantisipasi gangguan keamanan," tegasnya.
Selanjutnya ia juga menyatakan pula pasukan Polda Kalsel disiagakan penuh sehingga sewaktu-waktu dibutuhkan dapat digeser ke Banjarbaru.
"Selayaknya pilkada lalu, sistem BKO ini sudah kami terapkan untuk mempertebal pengamanan di wilayah," jelasnya.
Diketahui bahwa, PSU di Banjarbaru menerapkan mekanisme satu pasangan calon Erna Lisa Halaby dan Wartono melawan kotak kosong setelah Mahkamah Konstitusi (MK) menganulir keputusan KPU Banjarbaru yang memenangkan paslon Erna dan Wartono pada Pilkada serentak 27 November 2024.
(fa/hn/nm)