Hari Ke 4 Operasi Lilin 2023, Polri: Situasi Kamtibmas Aman Terkendali

26 December 2023 - 07:59 WIB
Dok. Divhumas Polri

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Melalui Juru Bicara Operasi Kepolisian Terpusat Lilin 2023 Divisi Humas Polri Kombes Pol. Drs. Ahmad Musthofa Kamal, S.H., menyebut situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada Minggu 25 Desember 2023 di masa pelaksanaan Operasi Lilin 2024 aman Terkendali.

Dengan rincian gangguan kamtibmas kejahatan 935 kasus, sedangkan pelanggaran mencapai 16 kasus. Lalu, terdapat 4 kejadian bencana (non alam – kebakaran). Sementara, gangguan 40 kejadian.

Sementara terkait kecelakaan lalu lintas pada minggu 24 desember 2023, terdapat 299 kejadian dengan rincian, 27 orang meninggal dunia, 28 orang luka berat dan 318 orang luka ringan.

Baca Juga: Wakapolda NTT Terima Kunjungan Tim Supervisi Sops Polri dan Pengawas Operasi Lilin 2023

Selain itu, data jumlah kapal Penyeberangan, Penumpang dan Kendaraan yang beroperasi sebanyak 329 perjalanan dengan penumpang 68. 465 orang. Ada motor 4.978 unit dan mobil 8.455 unit. Sedangkan bus ada 880 unit dan truk ada 4.110 unit

Kombes Pol. Drs. Ahmad Musthofa Kamal, S.H., menginformasikan ada proses one way arah di jalur wisata puncak. Kamal mengimbau pengendara selalu berhati-hati. Selain itu polri juga menghimbau bagi para pemudik yang akan ataupun sedang melakukan perjalanan mudik dapat mengakses aplikasi google maps untuk mendapatkan informasi mengenai arus lalu lintas atau menghubungi call center.

“Traffic update pada hari ini senin, 25 desember 2023 dimulai pukul 07.30 jalur wisata puncak diberlakukan proses one way arah atas, Untuk mengetahui informasi kondisi lalu lintas masyarakat dapat menghubungi call center 1-500-669, sms center 9119.” Ujarnya.

(rd/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment