Bantu Amankan G20 di Bali, Polda Sulut Berangkatkan 64 Personel Lantas

31 October 2022 - 12:08 WIB
Foto : (DetikManado.com)

Tribratanews.polri.go.id - Manado. Polda Sulawesi Utara (Sulut) memberangkatkan 64 personel lalu lintas ke Bali, Senin (31/10/22). Personel diberangkatkan untuk melaksanakan pengamanan Operasi Puri Agung 2022, KTT G20 BKO Polda Bali.

“Tentu saya mengarahkan kepada 64 personel agar bisa melaksanakan tugas dengan baik, bisa menjaga nama baik Polda Sulut l saat menjalankan tugas Operasi Puri Agung 2022 di wilayah Polda Bali,” jelas Kapolda Sulut Irjen. Pol. Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H., saat memberikan arahan dan bekal kesehatan secara simbolis kepada perwakilan personel.

Baca juga : Jelang KTT G20 di Bali, Polda Jabar Berangkatkan 353 Personel Bantu Pengamanan

Pihaknya berharap, dukungan doa dari seluruh masyarakat Sulut, supaya para personel yang diberikan kepercayaan ini bisa melaksanakan tugas dengan baik dan lancar. Pihaknya juga yakin, yang terpilih sekarang ini adalah anggota Lantas yang terbaik di antara anggota-anggota lainnya.

“Kemudian nanti ditanggal yang sudah ditentukan, mereka bisa kembali ke sini dalam keadaan sehat wal afiat dan membawa sebuah kebanggaan yang bisa disampaikan kepada seluruh anggota lainnya,” jelas mantan Kapolda NTT ini.

(as/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment