Gempa Magnitudo 6,5 Guncang Afghanistan dan Pakistan

22 March 2023 - 10:20 WIB
ilustrasi gempa

Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. Gempa berkekuatan magnitudo 6,5 mengguncang Afghanistan dan Pakistan pada Selasa (21/3/23) malam. Gempa tersebut berlangsung selama setidaknya 30 detik.

Badan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) melaporkan, gempa besar itu turut dirasakan di sebagian wilayah di India. 

Baca juga : DivHubinter Polri Jadi Tuan Rumah WG on GTCM

"Orang-orang berlarian keluar rumah dan membaca Al Quran," kata seorang koresponden AFP di kota Rawalpindi, Pakistan, seperti dikutip dari cnnindonesia, Rabu (22/3/23).

Laporan serupa juga datang dari wilayah lain di Pakistan dan Afghanistan. Meski begitu, belum ada laporan soal kerusakan dan korban akibat gempa ini.

USGS mengatakan, gempa berpusat di dekat Jurm, Timurlaut Afghanistan. Gempa tersebut memiliki kedalaman 187 kilometer.

(rz/af/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment