Polda Lampung Buru 4 Tahanan Kabur, Perketat Wilayah Perbatasan di Lampung

8 December 2023 - 09:16 WIB
Okezone.com

Tribratanews.polri.go.id - Bandarlampung. Polda Lampung lakukan pemburuan terhadap empat tahanan yang kabur dengan cara menggergaji jeruji yang terpasang pada ventilasi toilet sel tahanan Rutan Polda Lampung., Polisi lakukan penjagaan ketat di sejumlah wilayah perbatasan Provinsi di Lampung.

Kapolres Way Kanan, AKBP Pratomo Widodo, S.Ik, M.Si., mengatakan pihaknya telah melakukan penyekatan di jalan lintas Sumatera dari Rabu (6/12/23) kemarin.

Baca Juga: Wakapolda Kaltara : Polri Siap Amankan Pemilu 2024

"Sejak kemarin kami jajaran Polres Way Kanan melakukan penyekatan dengan memeriksa setiap unit kendaraan yang melintas dan akan meninggalkan wilayah Lampung, operasi ini dilakukan untuk mengecilkan ruang gerak dari empat tahanan yang berhasil melarikan diri Rutan Tahti Polda Lampung," ungkap AKBP Pratomo Widodo, Kamis (7/12/23).

Diketahui keempat tahanan yang kabur tersebut merupakan tahanan perkara narkoba yang masih dalam tahap penyidikan polisi, keempat tahanan tersebut adalah Muslim tahanan narkoba dengan BB 30 kilogram (kg) sabu, Maulana tahanan narkoba dengan BB 58 Kg sabu. Kemudian Nasir tahanan narkoba dengan BB 30 Kg sabu dan Asnawi tahanan narkoba dengan BB 58 Kg sabu.

(ri/pr/nm)

in Hukum

Share this post

Sign in to leave a comment