
Tribratanews.polri.go.id-Gresik. Polres Gresik siap menyukseskan program pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19 yakni dengan vaksinasi Covid-19 di Gresik guna menekan penyebaran Covid-19.
Dalam upaya mendukung langkah pemerintah serta mengantisipasi penyebaran Covid-19. Seluruh anggota Polres Gresik dan jajarannya hari ini Selasa (23/02/21), melaksanakan Vaksinasi Covid-19, di Gedung Mapolres Gresik.
“Kabupaten Gresik saat ini sudah mulai vaksinasi tahap II dengan sasaran Polri, TNI, petugas pelayanan publik dan ASN Polres Gresik,” ungkap Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto, S.H., S.I.K., M.M.
Ada 825 Anggota dan ASN Polres Gresik melakukan vaksin secara serentak yang terbagi menjadi tiga gelombang, Gelombang pertama di ikuti dari anggota di bagian, Satuan dan seksi serta SPKT Polres Gresik. Gelombang kedua dari Polsek Jajaran Rayon Barat dan Selatan dan Gelombang ke tiga di ikuti dari Polsek Jajaran Rayon Tengah dan Utara.
Kapolres Gresik menyampaikan kepada anggota yang telah divaksinasi agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan melaksanakan 5M pada setiap kegiatan dan vaksinasi lanjutan bagi anggota Polres Gresik akan dilakukan 2 minggu mendatang.
“Vaksinasi bagi seluruh anggota Polres Gresik ini memang perlu dilakukan, karena polri sebagai garda terdepan dalam menghadapi Covid-19,” jelas AKBP Arief Fitrianto.
Kapolres Gresik mengatakan, kesiapan Polres Gresik ini menunjukkan kepada masyarakat bahwa Vaksin Sinovac ini adalah halal dan aman serta tidak berefek buruk bagi kesehatan penggunanya.
“Jadi masyarakat tidak perlu ragu. Saya tegaskan sekali lagi, vaksin ini aman,” tegas mantan Kapolres Ponorogo itu. (ng/bq/hy).
- Gandeng Bali dan Jateng, Polda Jatim Optimalkan Tujuh Rayon Penyekatan
- Operasi Pekat, Polri Amankan 288 pelaku Kriminal di Pulau Madura
- Selama 12 Hari Operasi Pekat Semeru 2021, Polisi Berhasil Ungkap Sebanyak 266 Kasus Kejahatan
- Polda Jatim Gelar Latgab Bersama TNI dan Pemda, Tingkatkan Keterampilan Personel Hadapi Bencana
- Peduli Sesama, Polda Jatim Kirim Bantuan Untuk Korban Banjir Bandang di NTT
- Kapolda Jatim Himbau Jajaran Polres Untuk Bentuk Da'i Kamtibmas Tingkat Kabupaten
- Polda Jatim Bongkar Peredaran Regulator Tak Ber SNI
- Polda Jatim Siapkan 7 Titik Penyekatan Perbatasan Antar Provinsi
- Kapolda Jatim Tinjau Gereja Katedral Bersama Gurbernur Jatim dan Pangdam V Brawijaya
- Polda Jawa Timur Terima Bantuan Mobil Dinas dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur
success-komentar
error-komentar