Polda Metro Jaya Gelar Khitanan Masal Gratis Jelang HUT Bhayangkara ke-77

13 June 2023 - 10:15 WIB
Foto: Antara

Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. Polda Metro Jaya menggelar khitanan masal gratis menjelang HUT Bhayangkara ke-77 Bhayangkara di Aula Biddokkes Polda Metro Jaya, Senin (12/6/23).

"Terima kasih kepada seluruh pendukung kegiatan khitanan massal ini, semoga peserta khitan dapat menjadi anak yang soleh serta berbakti kepada orang tuanya dan berguna bagi masyarakat dan bangsa," jelas Kabid Dokkes Polda Metro Jaya, Kombes Pol. dr. Hery Wijatmoko, Sp.F., D.F.M., Senin (12/6/23).

Kombes Pol. Hery Wijatmoko menambahkan, kegiatan ini merupakan bakti Polda Metro Jaya dalam rangka memperingati HUT ke-77 Bhayangkara yang dilaksanakan selama 3 hari pada 12-14 Juni 2023.

"Sebanyak 18 anak hari ini yang sudah dikhitan, kemudian seluruh peserta diberikan bingkisan berupa tas dan alat tulis sekolah," tambahnya.

Dalam tiga hari kegiatan khitan ini menargetkan sekitar 50 anak dari wilayah hukum Polda Metro Jaya untuk dapat dikhitan.

Baca Juga: Pembalap KTM Red Bull Brad Binder Puas Pecahkan Rekor Kecepatan Tertinggi di MotoGP

Kombes Pol. Hery Wijatmoko berharap kegiatan ini merupakan bentuk nyata Polri sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat yang semakin Prediktif Responsibilitas Transparansi Berkeadilan (Presisi) dan dicintai masyarakat.

"Bertepatan dengan HUT Ke-77 Bhayangkara, semoga Polri semakin Prediktif Responsibilitas Transparansi Berkeadilan (Presisi) dan dicintai masyarakat," ungkapnya, dilansir dari jawapos.com.

Polri mulai menggelar rangkaian HUT ke-77 Bhayangkara dari tingkat pusat hingga daerah terhitung sejak 1 Juni sampai puncak peringatan di tanggal 1 Juli mendatang.

Sementara itu, Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen. Pol. Dr. Ahmad Ramadhan, S.H., M.H., M.Si., di Jakarta, menyebutkan, HUT ke-77 Bhayangkara tahun ini mengangkat tema “Polri Presisi untuk Negeri. Pemilu Damai untuk Indonesia Emas”.

"Tema tersebut menjadikan HUT ke-77 Bhayangkara sebagai momentum untuk kembali meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri, dengan cara mendekatkan diri dengan masyarakat,” jelas Karo Penmas Divisi Humas Polri.

Selain itu, tema tersebut bertujuan untuk meyakinkan publik bahwa Polri selalu berkomitmen untuk terus melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat sesuai dengan amanat UU Dasar 1945 Pasal 30 ayat (4).

(ek/pr/um)

Share this post

Sign in to leave a comment