Tribratanews.polri.go.id - Kendari. Mendukung program Kapolri untuk meningkatkan budaya literasi kepada Masyarakat, Polda Sultra mendistribusikan 3.265 buah buku ke seluruh pelosok di daerah Sulawesi Tenggara.
“Hari ini kita distribusikan buku ke sekolah di pelosok Konawe Selatan yakni, SD Negeri 10 Konda dan SMP Negeri 30 Konawe Selatan,” ujar Karo SDM Polda Sultra, Selasa (5/9/23).
Karo SDM Polda Sultra berharap buku-buku yang didistribusikan dapat memacu minat baca di kalangan siswa. Serta memberikan manfaat positif bagi perkembangan intelektual, terutama mereka di daerah-daerah terpencil.
Baca Juga: Haru Murid SMK Prapanca, Kapolres Surabaya Kembalikan Operasional Sekolah
Bahwa Polri peduli akan literasi dan karenanya mendistribusi buku sampai pelosok nusantara. Bukan sekadar penyaluran, tapi juga sebuah ajakan kepada masyarakat untuk saling mendukung dalam membentuk karakter generasi muda.
Kabid Humas Polda Sultra, Kombes. Pol. Ferry Walintukan, S.I.K., S.H., M.H., mengatakan distribusi buku bacaan merupakan program Kapolri dalam meningkatkan literasi,
“Program ini adalah bukti komitmen Polri dalam mendukung pengembangan budaya literasi di seluruh Indonesia. Literasi adalah kunci untuk pemahaman yang lebih baik, kreativitas, dan kemajuan intelektual. Dengan mendukung program ini, kita berinvestasi dalam masa depan generasi muda kita dan membangun masyarakat yang lebih cerdas dan terdidik.” jelasnya.
(rd/hn/nm)