Kapolda Lampung Terima Audiensi Silahturahmi PT ASDP Indonesia Ferry

31 March 2023 - 11:20 WIB
Antaranews

Tribratanews.polri.go.id - Bandarlampung. Kepala Kepolisian Daerah Lampung, Irjen. Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.IK., M.Si., M.M., menerima audiensi silahturahmi PT ASDP Indonesia Ferry terkait rencana pelaksanaan angkutan lebaran tahun 2023 di pelabuhan penyeberangan Bakauheni, Lampung Selatan.

Dalam pertemuan tersebut, PT ASDP bersama dengan Polda Lampung membahas terkait perencanaan dalam menghadapi angkutan yang akan melaksanakan mudik lebaran 2023. Adapun perencanaan angkutan tersebut akan mengacu pada model kegiatan arus mudik tahun lalu agar dapat di laksanakan kembali di tahun 2023 sehingga dapat tercipta situasi yang aman dan kondusif.

Baca juga : Polisi Luncurkan Aplikasi Penerimaan Anggota Polri “PA'KEPO”

"Arus mudik lebaran tahun 2023 ini diharapkan dapat berjalan lancar dan aman. Mengacu pada lebaran tahun lalu, bahwa sinergi antara Polda Lampung bersama ASDP berjalan dengan sangat baik sehingga mudik berjalan dengan aman dan lancar," jelas Kapolda seperti dilansir Antaranews, Jumat (31/3/23).

Ia mengungkapkan bahwa Lampung merupakan gerbang Sumatera di mana lalulintas akan terjadi kepadatan dalam hal penyeberangan angkutan laut.

"Oleh sebab itu kita harus bekerja lebih ekstra lagi untuk mengamankan perjalan mudik masyarakat sehingga sampai dengan aman ke kampung halaman masing-masing," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Ira Puspadewi mengatakan, penyebab kepadatan masyarakat dikarenakan tidak adanya penjualan tiket di pelabuhan. Pemudik dapat membeli tiket menggunakan aplikasi Ferizy.

"Untuk tiket dapat dibeli sejak H-60, kepada para penumpang wajib memiliki tiket satu hari sebelum hari keberangkatan," tutupnya.

(fa/af/pr/um)

Share this post

Sign in to leave a comment