Polda NTB Selidiki Kasus Pelecehan Seksual Terhadap 10 Mahasiswi di Mataram

30 June 2022 - 18:00 WIB

Tribratanews.polri.go.id - Mataram. Polda NTB menyelidiki dugaan kekerasan seksual yang dilaporkan sejumlah mahasiswa di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, Rabu (29/06/22)

Terdapat kurang lebih 10 mahasiswa yang diduga menjadi korban kekerasan seksual. Mereka didampingi oleh tim Biro Konsultasi dan Bantuan Hukum (BKBH) Universitas Mataram.

Kasubdit IV Unit PPA Ditreskrimum Polda NTB, AKBP Ni Made Pujawati mejelaskan bahwa pihak kepolisian telah menerima laporan dari korban yang didampingi oleh tim BKBH dan akan dilakukan penyelidikan.

"Kami akan bekerja keras, saat ini masih melakukan penyelidikan atau aduan atas laporan tersebut, dan kami mohon waktu dulu supaya konsentrasi melengkapi penyelidikannya," terang Perwira Menengah Polda NTB.

Polda NTB melayani laporan kasus sesuai dengan prosedur, dan saat ini ditangani oleh Polwan yang berada di Subdit IV Ditreskrimum.



"Untuk penanganan, sesuai prosedur dan penanganan yang ada, ditetapkan dan didampingi oleh polwan-polwan yang bertugas di subdit kami, baik itu unit penanganan kasus asusila, atau unit PPA, kita libatkan sebagian besar adalah polwan-polwan," tutur Kasubdit IV Unit PPA Ditreskrimum Polda NTB.


Share this post

Sign in to leave a comment