Tbratanews.polri.go.id - Jakarta. Persebaya Surabaya menutup BRI Liga 1 2024/2025 dengan kekalahan. Berhadapan dengan Bali United, The Green Force tumbang dengan skor 1-3, Jumat (23/5/25).
Berstatus sebagai tim tamu, Bali United tidak gentar berhadapan dengan Persebaya. Serdadu Tridatu memberikan perlawanan sengit kepada Persebaya.
Bali United unggul terlebih dahulu berkat gol Irfan Jaya, Rahmat Arjuna dan Boris Kopitovic. Namun Persebaya mampu memperkecil kedudukan berkat gol Francisco Rivera.
Berkat hasil ini, Persebaya finish di peringkat empat dengan raihan 56 poin. Sementara Bali United finish di peringkat delapan denga nraihan 50 poin.
(rz/hn/rs)