Liga Champions, Bayern Muchen Unggul 1-0 Atas PSG pada Leg Pertama

15 February 2023 - 08:47 WIB
bola.com

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Bayern Munchen mengunci kemenangan 1-0 atas tuan rumah Paris Saint- Germain (PSG) pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 di Parc des Princes, Rabu (15/2/23). 

Di babak pertama, PSG kewalahan atas serangan Bayern yang menerapkan permainan garis tekanan tinggi. Di sisi lain, Les Parisiens juga mencoba melakukan perlawanan namun terlalu mudah kehilangan bola sehingga permainan praktis dikuasai Bayern dan skor pertandingan 0-0 hingga babak pertama berakhir.

Baca juga : Ginting Buka Keunggulan Indonesia di Kejuruaan Beregu Campuran Asia

Pada babak kedua, Bayern membuka keunggulan atas PSG pada menit ke-53. Dengan umpan silang dari Alphonso Davies disambut tendangan first time di kotak penalti oleh Coman yang membobol gawang Donnarumma hingga mengubah kedudukan menjadi 1-0 seperti dilansir dari bola.com, Rabu (15/2/23).

Bayern masih lebih berbahaya dengan lebih banyak peluang matang di kotak penalti lawan. Masuknya Kylian Mbappe otomatis mendongkrak permainan PSG dan meningkatkan ancaman di lini serang hingga 75 menit berlalu.

Pada menit ke-82, PSG hampir menyamakan kedudukan lewat tendangan keras Mbappe, namun ayangnya gol tersebut dianulir oleh wasit karena offside Mendes dalam skema serangan. PSG terus mencoba segala cara dan dimenit tambahan waktu 4 menit tidak cukup bagi PSG untuk mencetak gol balasan.

Hingga babak kedua berakhir, kedudukan skor 1-0. Leg kedua akan berlangsung di kandang Bayern Muenchen, Stadion Allianz Arena, Selasa (8/3/2023) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 WIB.

(rz/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment