Indonesia Pecahkan 15 Rekor di ASEAN Para Games 2023

9 June 2023 - 22:34 WIB
Foto: cnnindonesia

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta.  Kontingen Indonesia di ASEAN Para Games 2023 resmi memecahkan rekor 15 nomor cabang olahraga selama bertanding di Kamboja pada 3-9 Juni, pada Jumat (9/6/23).

Ke-15 cabang olahraga tersebut adalah empat nomor angkat beban atau powerlifting dan 11 nomor renang. Ini menjadi catatan istimewa karena dibarengi dengan status juara umum dengan 159 emas, 148 perak, dan 94 perunggu.

Chef de Mission (CdM) Indonesia di ASEAN Para Games 2023 Andi Herman menyebut ini melampaui target yang kita canangkan yaitu 121 emas. Target itu berdasarkan perhitungan dan catatan atlet, juga hasil try out atau invitasi yang diikuti atlet juga perbandingan dengan kompetitor.

Baca Juga:  Piala Dunia U-20, Kalahkan Korea Selatan, Italia Berhadapan Uruguay di Final

"Atlet kita punya daya juang yang tinggi, sehingga target medali bisa kita lampaui. Selain itu ada catatan prestasi pemecahan rekor. Ada 15 pemecahan rekor yang dicatatkan atlet indonesia, 4 powerlifting dan 11 swimming," ungkap Andi, dikutip dari cnnindonesia.

Staf Khusus Presiden Bidang Sosial Angkie Yudistia yang datang langsung ke Kamboja untuk mendukung atlet gembira dan haru. Mewakili Presiden, Angkie mengucap terima kasih atas perjuangan para atlet.

"Hari ini Indonesia telah memiliki talenta-talenta luar biasa banget di ASEAN Para Games. Para atlet kita telah dipastikan menjadi juara umum. Kita telah mencapai hattrick menjadi juara umum," jelasnya.

Untuk tahun ini pencapaian atlet kita di ASEAN Para Games dengan meraih 159 medali emas, 148 perak, dan 94 perunggu, total nya ada 401 medali. Ini sangat luar biasa sekali.

(rz/pr/um)

Share this post

Sign in to leave a comment