Atalanta Pupus dari Liga Champions Usai Ditaklukkan Club Bruge Agg 2-5

19 February 2025 - 09:30 WIB
bola.net

Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. Atalanta pupus dari Liga Champions 2024/2025, Club Brugge masih terlalu tangguh. Dalam duel dua leg, Club Brugge memenangi keduanya dengan agregat 5-2, Rabu (19/2/25).

Atalanta meladeni Club Brugge di Gewiss Stadium dalam duel leg kedua play-off fase gugur UCL musim ini. Sebelumnya, dalam duel leg pertama pekan lalu, Atalanta keok 1-2 di Brugge.

Tentu kali ini Atalanta lebih diunggulkan di kandang, tapi faktanya Club Brugge bermain jauh lebih baik. Tiga gol Club Brugge dicetak oleh Chemsdine Talbi (3', 27') dan Ferran Jutgla (45+3'). Atalanta hanya membalas melalui Ademola Lookman (46').

Kalah 1-3 di laga ini, berarti secara keseluruhan Atalanta kalah dengan agregat 2-5. Skuad Gian Piero Gasperini tersingkir dari Liga Champions 2024/2025.

(rz/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment