Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. Arsenal bungkam tuan rumah Inter Milan 3-1 dalam laga ketujuh fase grup Liga Champions 2025/2026 di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (21/1/26).
Kemenangan ini mempertegas dominasi The Gunners di puncak klasemen dengan catatan sempurna.
Gabriel Jesus menjadi bintang lapangan dengan dua golnya, sedangkan Viktor Gyokeres menutup kemenangan Arsenal. Sementara itu, Inter sempat menyamakan skor lewat Petar Sucic pada menit ke-18.
Hasil ini membuat Arsenal kukuh di posisi pertama klasemen grup dengan 21 poin. Inter harus turun ke peringkat sembilan dengan 13 poin dan masih menghadapi tekanan di sisa laga fase grup.
(rz/hn/rs)