[HOAKS] Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Disebabkan oleh Powerbank yang Terbakar

28 January 2026 - 17:30 WIB
Komdigi

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Viral di Facebook video yang diklaim merupakan video kabin pesawat yang terbakar akibat sebuah powerbank meledak sebagai penyebab jatuhnya pesawat ATR 42-500 di Pegunungan Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Provinsi Sulawesi Selatan pada Sabtu, 17 Januari 2026.

Namun faktanya, klaim tersebut tidak benar. Melansir dari kompas.com, Senin (26/1/26), setelah dilakukan penelusuran, video tersebut identik dengan video kanal YouTube NBC News yang merupakan video insiden yang terjadi dalam penerbangan maskapai Air China, hingga membuat pesawat melakukan pendaratan darurat di Shanghai.

Melansir dari independent.co.uk, pesawat Airbus A321 tersebut terbang dari Hangzhou menuju Seoul itu terbang pada Sabtu, 18 Oktober 2025. Powerbank dengan baterai lithium yang dibawa seorang penumpang dalam tas, terbakar ketika disimpan di kabin selama penerbangan.

Sejauh ini tidak ada bukti bahwa kebakaran baterai lithium menjadi penyebab jatuhnya pesawat ATR 42-500. Kotak hitam ATR 42-500 telah ditemukan dan masih dalam proses penyelidikan.

Keterangan sementara yang disampaikan Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, pesawat terpantau keluar jalur saat hendak melakukan prosedur pendekatan untuk mendarat di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Kota Makassar.

Selain itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan kondisi cuaca berupa awan cumulonimbus (CB) yang cukup tebal berada di jalur pendekatan pendaratan pesawat ATR 42-500.

(sy/hn/rs)

Share this post

Sign in to leave a comment