[HOAKS] BEM UI Demo Desak Presiden Prabowo Turunkan Purbaya dari Kursi Jabatan

3 November 2025 - 22:00 WIB
komdigi

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Viral di Facebook unggahan berisi narasi yang mengeklaim Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) menggelar demonstrasi untuk mendesak Presiden Prabowo Subianto untuk mencopot Purbaya dari jabatannya sebagai Menteri Keuangan.

Namun faktanya, klaim tersebut adalah tidak benar. Melansir dari beritasatu.com, Minggu (2/11/25), BEM UI menegaskan bahwa aksi mahasiswa di depan Gedung DPR pada Selasa, 9 September 2025 tidak bertujuan mendesak Menteri Keuangan Purbaya untuk mundur.

Kepala Departemen Kajian Strategis BEM UI, Diallo “Dio” Hujanbiru, menjelaskan bahwa isu tersebut muncul akibat salah tafsir atas pemberitaan di salah satu media.

Menurutnya, sejak awal BEM UI hanya menekankan bahwa setiap pejabat publik yang merasa tidak mampu menjalankan tugas sebaiknya mundur dari jabatannya. Pernyataan itu tidak ditujukan khusus kepada Purbaya, tapi berlaku bagi semua pejabat publik.

(sy/hn/rs)

Share this post

Sign in to leave a comment