Tribratanews.polri.go.id - Telah beredar video dari akun TikTok @sahertianavnerhar yang mengatakan suasana malam di Kota Sentani, Papua memanas dan terjadi pembakaran.
Dalam vidio tersebut, @sahertianavnerhar juga mengutipkan, Malam ini suasana di kota Sentani Papuai memanas terjadi pembakaran kota yang dilakukan oleh para perusuh, bahkan informasi yang didapat sudah banyak korban dari pendatang. Indonesia harusnya melepaskan Papua yang selama ini dimarjinalkan oleh NEGARA INDONESIA.
Baca Juga : Berita Hoax, Menhan Prabowo Mengundurkan Diri di Istana Negara
Divisi Humas Polri memastikan kejadian tersebut adalah TIDAK BENAR atau HOAX. Kejadian sebenarnya adalah kebakaran kios di Pasar Pharaa, Sentani, Jayapura, Papua, pada 6 Januari 2023 lalu.
#SaringSebelumSharing