[HOAKS] Tarian THR Merupakan Tradisi Yahudi

21 April 2025 - 16:24 WIB
Komdigi

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Viral di Tiktok sebuah unggahan dengan narasi yang menyatakan bahwa tarian pemanggil Tunjangan Hari Raya (THR) merupakan Tari Hora tradisi Yahudi.

Namun faktanya, melansir dari turnbackhoax.id, Jumat (18/4/25), klaim dalam unggahan tersebut adalah tidak benar atau hoaks. Melansir dari tempo.co, dengan menggunakan fitur pencarian YouTube dengan kata kunci “penguin dance”, hasilnya ditemukan video serupa di kanal YouTube SruliG berjudul “Pinguin Dance” yang diunggah Februari 2014.

Kanal YouTube tersebut memang beberapa kali menampilkan konten keagamaan Yahudi. Namun terkait video tarian tersebut, mereka telah menjelaskan, bahwa gerakan itu Tari Penguin, bukan Tari Hora.

(sy/hn/rs)

Share this post

Sign in to leave a comment