[HOAKS] Puan Maharani Tak Suka Indonesia Disebut Negara Konoha

29 October 2025 - 14:37 WIB

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Viral di Facebook sebuah unggahan yang mengeklaim bahwa Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Puan Maharani tidak suka Indonesia disebut “Negara Konoha”.

Namun faktanya, klaim tersebut adalah tidak benar. Melansir dari turnbackhoax.id, Selasa (21/10/24), hasil pencarian mengarah ke artikel dari kompas.com berjudul "Puan Sebut Deretan Kritik Kreatif: Indonesia Gelap hingga One Piece" yang tayang pada Jum’at, 15 Agustus 2025.

Pada artikel tersebut, Puan memang menyebut “Negara Konoha” dalam pidato sidang tahunan MPR bersama DPR dan DPD di Gedung Nusantara Kompleks Parlemen Jakarta pada Jum’at, 15 Agustus 2025, tetapi tidak ditemukan narasi seperti pada klaim yang menyebutkan Puan tidak menyukai sebutan tersebut.

(sy/hn/rs)

Share this post

Sign in to leave a comment