[HOAKS] Presiden Prabowo Berhentikan Menkeu yang Baru Dilantik

22 October 2025 - 22:00 WIB

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Viral di Youtube sebuah unggahan video yang mengeklaim bahwa Presiden Prabowo pecat Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa yang baru dilantik.

Namun faktanya, klaim tersebut adalah tidak benar. Melansir dari turnbackhoax.id, Kamis (9/10/25), pada laman resmi Kementerian Keuangan (Kemenkeu) kemenkeu.go.id bagian "daftar menteri", tertulis bahwa Purbaya Yudhi Sadewa hingga saat ini masih menjadi Menteri Keuangan yang dilantik pada Senin, 8 September 2025.

Dalam unggahan akun Instagram resmi Menteri Keuangan @menkeuri yang dikelola Kemenkeu pada Senin, 29 September 2025 Menteri Purbaya masih aktif bekerja mendampingi Presiden Prabowo dalam akad massal 26.000 KPR Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) dan serah terima kunci rumah subsidi.

(sy/hn/rs)

Share this post

Sign in to leave a comment