[HOAKS] Karena MBG Seorang Siswa SD di Kabupaten Boven Digoel Meninggal

26 February 2025 - 16:00 WIB
Komdigi

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Viral di Facebook sebuah unggahan yang diklaim seorang anak SD di Kampung Kabuwage, Kabupaten Boven Digoel, Provinsi Papua Selatan meninggal dunia karena program makan bergizi gratis (MBG).

Namun faktanya, unggahan tersebut adalah hoaks. Melansir dari kompas.com, Selasa (25/2/25), Kepala Penerangan Komando Daerah Militer (Kodam) XVIII/Cenderawasih Kolonel Inf, Candra Kurniawan memastikan narasi dalam unggahan itu tidak benar. Anak dalam unggahan tersebut berinisial ERM, usia 13 tahun, warga Kampung Kabuwage, Kabupaten Boven Digoel.

Ia dilaporkan meninggal pada Senin 17 Januari 2025, namun bukan karena makan bergizi gratis. Candra Kurniawan menambahkan bahwa program makan bergizi gratis belum dijalankan di sekolah yang ada di Kampung Kabuwage.

(sy/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment