Wakapolda Kep. Babel Pimpin Taklimat Awal Audit Kinerja Tahap I Perencanaan dan Oraganisasi Polda Kep.Babel dan Polres Jajaran

22 April 2025 - 17:00 WIB
Polda Babel

Tribratanews.polri.go.id - Babel. Wakapolda Kep. Babel, Brigjen Pol. Drs Tony Harsono, S.I.K, M.Si memimpin Taklimat Awal Audit Kinerja Tahap I Aspek Perencanaan dan Oraganisasi Pada Polda Kep.Babel dan Polres Jajaran di Gedung Tribrata Polda Kep. Babel, Selasa (22/4/25)

Didampingi oleh Irwasda Kep. Babel, Kombes Pol Bambang Sutoyo, S.H., PJU dan Perosnel Polda Kep. Babel

Dalam kegiatan ini Wakapolda selaku Pimpinan kegiatan menyambut baik kagiatan yang akan dilaksanakan yakni audit kinerja oleh Itwasda Polda Kepulauan Bangka Belitung karena dari penguatan fungsi pengawasan yang dilakukan sebagaimana dalam PP no 60 tahun 2008 tentang sistem pengendalian intern pemerintah maupun dalam perpres no 12 tahun 2021 tentang pengadaan barang dan jasa pemerintah.

Perencanaan dan pengorganisasian merupakan salah satu bagian yang sangat penting dalam suatu manajemen, sebagai pedoman dalam menyusun program kegiatan yang akan menjadi sasaran pelaksanaan tugas fungsi dan peran polri pada periode satu tahun anggaran.

Oleh karena itu perencanaan dan pengorganisasian harus disusun berdasarkan pada skala prioritas yang dipersiapkan, kebijakan pimpinan yang sudah ditetapkan serta perkembangan situasi dan kondisi lingkungan strategis yang selalu berkembang.

Dengan adanya tuntutan legalitas, akuntabilitas, transparansi dan proporsional mengharuskan perencanaan di semua tingkat satuan kerja harus mampu dihitung dan diukur dengan indikator kinerja.

Brigjen Pol. Drs Tony Harsono juga mengatakan bahwa untuk menciptakan hal tersebut diperlukan pengawasan sejak proses perencanaan sampai dengan pelaksanaan dan pengendalian baik internal (Itwasum polri dan Itwasda) maupun eksternal oleh BPK-RI,tutup Wakapolda

(pt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment