Update! Gangguan Kamtibmas Mengalami Penurunan Sebanyak 343 Kejadian

9 January 2023 - 18:12 WIB
Foto: Divhumas Polri

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Gangguan kamtibmas di wilayah Indonesia selama 2 hari lalu, pada Sabtu (7/1/23) hingga Minggu (8/1/23) mengalami penurunan sebanyak 343 kasus atau 25,83%. Pada Sabtu, ada 1.328 kejadian dan pada Minggu, sebanyak 985 kejadian.

“Rinciannya, kejahatan sebanyak 943 kejadian, pelanggaran tindak pidana ringan sebanyak 15 kejadian, bencana sebanyak 7 kejadian dan gangguan terhadap ketentraman/ketertiban sebanyak 20 kejadian,” jelas Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Pol. Dr. Ahmad Ramadhan, S.H., M.Si., M.H., di Jakarta, Senin (9/1/23). 

Baca Juga: Presiden Jokowi Bersama Perdana Menteri Malaysia Sepakati Perbatasan Wilayah Indonesia-Malaysia

Lulusan Akpol 1991 ini menerangkan, untuk kejahatan secara kuantitas mengalami penurunan sebanyak 349 kasus atau 27,01%. Pada Sabtu, ada 1.292. Sedangkan Minggu, ada 943 kasus. Apabila dilihat dari data, jenis kejahatan yang menjadi catatan Kepolisian ada 5 kasus kejahatan yang jumlah kejadiannya tertinggi. 

“Di antaranya, pencurian dengan pemberatan (curat) sebanyak 106 kasus, narkotika sebanyak 69 kasus, curanmor sebanyak 25 kasus. Selain itu, pencurian dengan kekerasan (curas) sebanyak 4 kasus dan membahayakan keamanan umum sebanyak 2 kasus,” ungkapnya. 

Sementara itu, tambah Karo Penmas, terkait dengan data laka lantas. Jumlah kecelakaan yang terjadi sebanyak 246 kejadian. Ada pun rinciannya, korban meninggal dunia 19 orang, korban luka berat 23 orang dan korban luka ringan sebanyak 224

“Akibat kejadian tersebut kerugian materiil yang dialami mencapai Rp494.850.000,” tutup Jenderal Bintang Satu ini. 


(el/hn/um)


Share this post

Sign in to leave a comment