Presiden Jokowi Ingatkan Masyarakat Vaksinasi Booster Sebelum Mudik

13 April 2023 - 16:00 WIB
antaranews

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Presiden RI Ir. H. Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan masyarakat untuk mendapatkan vaksin dan vaksin dosis penguat (booster) sebelum mudik pada Idul Fitri 1444 H untuk mencegah penularan Covid-19.

“Yang paling penting, satu, vaksinasi itu penting. Booster itu penting. Jadi yang belum itu segera booster,” ungkap Presiden Jokowi di Margonda, Depok, Jawa Barat, pada Kamis (14/4/23).

Baca Juga:  Jangan Disepelekan, Manfaat Daun Pepaya Untuk Kesehatan

Jokowi mengatakan, dari hasil sero survei, masyarakat Indonesia memiliki imunitas mencapai 98,5%. Angka tersebut, menurut Jokowi, tinggi sekali.

“Tetapi juga hati-hati yang belum, sekali lagi yang belum vaksin, apalagi yang belum booster segera minta divaksin agar semuanya imun kita terjaga dari Covid-19,” jelasnya seperti dikutip dari antaranews Kamis (14/4/23).

Menurut Jokowi, memang terjadi kenaikan kasus Covid-19 di Indonesia, tapi angkanya masih di bawah standar WHO. Standar WHO kurang lebih 8 ribu, dan kita berada di angka 600-900, saya kira kita masih terkelola, terkendali dengan baik.

(rz/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment