Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Polisi mengusut adanya penggunaan pelat dinas Kementerian Pertahanan (Kemhan) pada Mobil Porsche Cayenne. Saat ini, pengemudi dan mobil tersebut diserahkan ke Polres Metro Jakarta Timur.
"Benar, mobil Porsche Cayenne beserta pengemudinya sudah diserahkan dan saat ini ditangani oleh Satreskrim Polres Metro Jakarta Timur," jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Budi Hermanto,
Kamis (29/1/26).
Kombes Pol. Budi menjelaskan, kasus ini bermula saat mobil sport tersebut ditemukan oleh petugas yang sedang patroli di area parkiran Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.
"Peristiwa ini bermula saat petugas patroli menemukan mobil tersebut menggunakan nomor registrasi Kementerian Pertahanan RI di parkiran Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur," ujarnya.
Menurutnya, petugas patroli bersama pihak POM TNI Angkatan Udara (AU) kemudian mengecek mobil tersebut. Kemudian, diketahui pelat dinas tersebut tidak sesuai dengan peruntukannya.
(ay/hn/rs)