Polres Waropen Kawal Ketat Aksi Demo Damai Gerakan Masyarakat Peduli Pembangunan Kabupaten Waropen

10 January 2026 - 22:00 WIB

Tribratanews.polri.go.id – Waropen. Polres Waropen melaksanakan pengamanan secara humanis dan profesional terhadap aksi demo damai yang digelar oleh Gerakan Masyarakat Peduli Pembangunan Kabupaten Waropen, Jumat (09/01/26).

Aksi yang diikuti sekitar ±100 massa tersebut berlangsung dengan sasaran Kantor DPRK Waropen, sebagai bentuk penyampaian aspirasi masyarakat terkait pembangunan dan tata kelola pemerintahan daerah.

Aksi yang dikoordinir oleh Kristofol Maniburi, S.H. selaku orator dan Septian Yenusi sebagai penanggung jawab ini, diawali dari titik kumpul di eks Pasar Urfas, Distrik Urei Faisei, dan massa menyampaikan sejumlah tuntutan, diantaranya pergantian beberapa kepala OPD, penyelesaian utang daerah tahun anggaran 2024–2025, penataan kelembagaan yang berpihak kepada Orang Asli Waropen, hingga penyelesaian persoalan tenaga honorer dan pembangunan kembali Pasar Urfas yang terbakar.

Guna menjamin keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya kegiatan, pengamanan dipimpin langsung oleh Wakapolres Waropen Kompol Dr. Jerry Koagouw, S.H., M.H., didampingi Kabag Ops AKP. Frits B. Arera, S.Sos., dengan melibatkan para PJU dan Personel Polres Waropen yang disiagakan disepanjang rute aksi hingga di lokasi Kantor DPRK Waropen.

Selama rangkaian aksi, Polres Waropen menerapkan pendekatan persuasif dan dialogis, sehingga kegiatan penyampaian orasi dapat berjalan tertib. Massa aksi diterima langsung oleh unsur Pemerintah Kabupaten Waropen dan DPRK Waropen, di antaranya Sekda Kabupaten Waropen Bob Woriori, S.STP., M.Si., Wakil Ketua II DPRK Waropen Simson Boari, serta sejumlah anggota DPRK dan Kepala OPD, yang memberikan tanggapan atas aspirasi masyarakat.

Aksi demo damai berakhir dengan penyerahan aspirasi secara resmi kepada pimpinan DPRK dan Pemkab Waropen untuk ditindaklanjuti kepada Bupati Waropen.

Secara keseluruhan, kegiatan berjalan aman, tertib, dan kondusif berkat kesiapsiagaan serta pengamanan maksimal dari Polres Waropen, sehingga stabilitas kamtibmas tetap terjaga baik sebelum, saat pelaksanaan dan maupun pasca kegiatan.

Share this post

Sign in to leave a comment