Polres Asmat Berikan Bantuan Pengembangan Usaha Kepada Masyarakat Kampung Bis Agats

29 October 2025 - 21:13 WIB

Tribratanews.polri.go.id – Papua. Kapolres Asmat AKBP Wahyu Basuki, S.I.K., melalui Kasat Polairud Ipda Rizeth Sion Paotonan, S.H., Serahkan Bantuan Pengembangan Usaha Kios Kepada Satu Masyarakat Kampung Bis Agats, Selasa (28/10/2025).

Dalam rangka mengembangkan usaha masyarakat di bidang perdagangan atau ekonomi, khususnya dalam kategori usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Polres Asmat Berikan Bantuan Pengembangan Usaha.

Kasat Polairud Ipda Rizeth Sion Paotonan, S.H., ketika ditemui mengatakan Bantuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian Polres Asmat dalam mendukung dan mendorong pengembangan usaha masyarakat khususnya Masyarakat Asli Papua.

“Diharapkan melalui bantuan pengembangan usaha yang diberikan kepada bapak dan ibu dapat terus berkembang dan memberikan manfaat ekonomi, serta mendorong kemandirian masyarakat ke arah yang lebih maju.

“Usaha Kios juga dapat membantu meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat dengan menyediakan barang-barang yang dibutuhkan dan meningkatkan pendapatan,”Ujar Ipda Rizeth.


(nf/hn/rs)

Share this post

Sign in to leave a comment