Tribratanews.polri.go.id - Garut. Polres Garut, Polda Jawa Barat, membagikan masker dan hand sanitizer kepada masyarakat yang datang dari luar daerah ke Kabupaten Garut, Jawa Barat untuk menjaga kesehatan dan mencegah penularan wabah COVID-19 yang saat ini diantisipasi karena terjadi peningkatan kasus menjelang akhir tahun 2023.
"Tadi bagi-bagi masker dan hand sanitizer, jadi kami tidak lupa mengingatkan seluruh masyarakat," ujar Kapolres Garut, AKBP Rohman Yonky Dilatha, dilansir dari Antaranews, Sabtu (23/12/23).
Baca Juga: Kurangi Lonjakan Kendaraan, Polisi Terapkan Buka Tutup Urai Kecamatan di Lembang
Kapolres Garut, mengatakan sejumlah personel Polres Garut maupun dari instansi lainnya sudah disebar untuk melakukan pengamanan dan imbauan keselamatan kepada masyarakat selama musim libur panjang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2024 di Kabupaten Garut.
Ia menyampaikan, jajarannya juga terus mengingatkan masyarakat, khususnya pengguna jalan maupun penumpang transportasi umum untuk selalu menjaga kesehatan karena saat ini kasus COVID-19 terjadi peningkatan di daerah lain.
"Jaga keselamatan pada seluruh penumpang, dan jaga kesehatan terkait dengan peningkatan COVID-19 di seluruh wilayah," jelasnya.
(fa/pr/nm)