Polantas Polda Jatim Gelar Pelatihan Manajemen Media di Suara Surabaya Centre

19 December 2023 - 21:30 WIB
Suarasurabaya.net

Tribratanews.polri.go.id - Jawa Timur. Polantas Polda Jatim gelar pelatihan manajemen media Suara Surabaya Centre (SSC) pada Selasa (19/12/23).

Terdapat lima pemateri pada kegiatan tersebut, Eddy Prastyo Pimpinan Redaksi (Pemred) Suara Surabaya Media, Wakil Pemimpin Redaksi (Wapamred) Agustinus Edy Pramana, Fitria Widiyani Roosinda Humas Universitas Bhayangkara (Ubhara) Surabaya, Mahmud Suhermono Wakil Ketua PWI Jatim.

Eddy Prastyo mengatakan perubahan demografi menjadi tantangan ke depan bagi Polantas untuk menghadapi tantangan pemberitaan seputar lalu lintas.

Baca Juga: Kemenkes: Mutasi Baru Virus COVID-19 Belum Ditemukan

"Sehingga untuk mengatasi berbagai problem itu, dibutuhkan kompetensi atau skill yang lebih spesifik untuk mengatasi masalah ini," Ungkap Pimpinan Redaksi, Selasa (19/12/23).

Eddy Prastyo berharap dengan adanya Pelatihan Manajemen tersebut bisa dipraktekkan dalam pekerjaan Polantas di lapangan.

"Ini mudah-mudahan nanti waktu operasi lilin dan operasi Ketupat Semeru, teman-teman di Polantas punya skill, kompetensi yang lebih mumpuni dalam menyampaikan informasi mengenai lalu lintas kepada publik dalam berbagai wujud channel media," ungkap Eddy Prastyo.

Tertkait hal tersebut Wakil Pemimpin Redaksi (Wapamred) mengatakan bahwa Pihak Kepolisian harus mengetahui teknik untuk memberikan informasi lewat media, setidaknya menguasai public speaking.

"Kalau tidak, seringkali tiba-tiba harus menyampaikan ke publik terkait kejadian, misalnya kecelakaan. Yang paling penting diperhatikan informasi itu harus jelas, supaya publik tidak bingung," ungkap Wakil Pemimpin Redaksi, Selasa (19/12/23).

(ri/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment