Piagam Penghargaan Untuk Satgas Pangan Polri

26 August 2020 - 18:43 WIB
Satgas Pangan Mabes Polri mendapatkan apresiasi tinggi dari Kementerian Perdangan. Satgas Pangan Mabes Polri dinilai berhasil menjaga kelancaran pasokan dan distribusi barang kebutuhan pokok kepada masyarakat.
Keberhasilan itu memiliki arti lebih ketika bangsa Indonesia dilanda pandemi covid-19.

Untuk itu Kementerian Perdagangan memberikan piagam penghargaan kepada Satgas Pangan Mabes Polri.

Piagam penghargaan atas keberhasilan mengamankan pasokan dan distribusi bahan pokok, itu diserahkan oleh Menteri Perdagangan Agus Suparmanto kepada Kabareskrim Komjen Listyo Sigit Prabowo di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Selasa (25/8).

Menurut Menteri Perdagangan, Satgas Pangan Polri berhasil menjaga stok dan distribusi bahan pokok bagi masyarakat. Satgas Pangan Polri juga berhasil dalam membantu guna menjaga stabilitas harga bahan pokok selama pandemi Covid-19.

Keterlibatan Satgas Pangan Polri mendukung secara sinergi Kementerian Perdagangan itu, menurut Agus Suparnanto bernilai positif pada kinerja perdagangan Indonesia. Kinerja perdagangan Indonesia sepanjang Januari - Juli 2020 mengalami surplus sebesar USD 8,75.

Ini menandai bahwa kinerja perdagangan Indonesia tetap positif di saat negara sedang menghadapi pandemi covid-19.
Capaian itu tentu saja merupakan nilai positif hasil kolaborasi Kementerian Perdagangan, Satgas Pangan Mabes Polri dan para pelaku usaha.

Keberhasilan itu patut dipertahankan dan ditingkatkan, begitu juga kolaborasi dan sinergi Satgas Pangan Polri dengan Kementerian Perdagangan, para pelaku usaha, asosiasi ritel untuk tetap berkomitmen menjaga stok, distribusi, dan stabilitas harga bahan pokok.

Apalagi saat ini, siuasi pandemi Covid-19 masih belum berlalu. Tentunya di saat seperti itu ketersediaan bahan kebutuhan pokok bagi masyarakat betul-betul mesti dijaga. Juga stok dan kestabilan harganya pun harus dijaga.

Kabareskrim Komjen Listiyo Sigit Prabowo menegaskan, agar kedepan stok dan stabilitas harga bahan pokok terus dijaga. Karena kelangkaan stok dan kenaikan harga bahan pokok dapat menimbulkan keresahan masyarakat.

Untuk itu dukungan Satgas Pangan Polri sudah pasti dibutuhkan untuk menjaga ketetersediaan bahan pokok dengan harga yang terjangkau oleh masyarakat.
Selain itu dukungan Polri sangat dibutuhkan untuk menjaga agar seluruh pasar di Indonesia bebas dari covid-19. Mengingat keberadaan pasar baik pasar tradisional maupun supernarket menjadi salah satu penggerak kegiatan perdagangan.

Kehadiran Polri di pasar-pasar dibutuhkan untuk menjalan fungsi edukasi dan menjaga kedisiplinan para pengelola pasar dan masyarakat agar tetap secara ketat menerapkan protokol pencegahan covid-19. ( Ta)

Share this post

Sign in to leave a comment