PBNU Dukung Polri Berantas Judi Online

25 October 2022 - 22:44 WIB
Foto: (Nu.or.id)

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. PBNU mendukung langkah Polri memberantas judi online. Hal itu ditegaskan Ketua PBNU, Ahmad Fahrur Rozi alias Gus Fahrur. Dia menyebut judi hanya akan membuat ekonomi masyarakat kian terpuruk.

"Kita mendukung pemberantasan judi sebagai salah satu penyakit masyarakat. Pemberi harapan palsu membuat orang miskin menjadi tambah miskin," jelas Guh Fahrur dilansir dari Liputan6.com, Selasa (25/10/2022).

Gus Fahrur mengungkap bahwa organisasi kemasyarakatan, termasuk PBNU siap sedia membantu Polri dalam memberantas judi online yang kini marak dan mudah diakses lewat telepon seluler.

Baca Juga: Komisi III DPR RI Dukung Reformasi Internal Polri

"Ormas keagaman siap membantu dan senang hati memberantas judi yang dilarang oleh agama," jelas Gus Fahrur.

Gus Fahrur menambahkan judi online hanya menawarkan mimpi mendapatkan uang secara cepat jika menang. Dia pun mengingatkan bahaya judi bisa membuat pelakunya kecanduan, merusak ekonomi dan mental, serta pelakunya berpotensi melakukan tindakan kriminal.

"Ini harus dicegah dan diberantas secara serius oleh aparat kepolisian," tutupnya.

(my/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment