Panglima TNI dan Kapolri Pimpin Rapat Terkait Penanganan Covid-19 dan Karhutla di Provinsi Riau

14 June 2020 - 06:56 WIB
Tribratanews.polri.go.id - Pekanbaru. Panglima TNI Marsekal TNI (H.C.) Hadi Tjahjanto, S.I.P., dan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si., memimpin rapat bersama Forkopimda Provinsi Riau tentang penanganan Covid-19 dan Karhutla, di Bumi lancang Kuning, bertempat di ruang rapat Arjuna Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Sabtu(13/06/2020).

Tampak hadir dalam kegiatan rapat tersebut Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar, Asops Panglima TNI, Aslog Panglima TNI, Asops Kapolri, Kadivpropam Polri, Pangdam I/Bukit Barisan dan Kapolda Riau serta segenap Pejabat TNI Polri lainnya.

Dalam sambutannya, Panglima TNI yang didampingi Kapolri menyampaikan bahwa Pekanbaru Riau harus serius dalam menangani tantangan ganda terkait Pandemik Covid-19 dan Karhutla, dan perlunya sosialisasi yang masif terhadap masyarakat terkait disiplin protokol kesehatan dan juga sosialisasi agar masyarakat dapat mengolah lahan secara baik, sehingga tidak menyebabkan Karhutla.

"Untuk penanganan wabah Covid 19 hingga saat ini masih belum berakhir dan sampai saat ini belum ada obatnya, untuk itu saya sampaikan kepada pemerintah Provinsi Riau untuk saling bekerja sama dan selalu memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat agar selalu mematuhi dan disiplin terhadap protokol kesehatan,” tambah Panglima TNI.

"Saya merasa puas tentang penjelasan Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar terkait Covid-19 dan Karhutla di Pekanbaru Riau. Semoga dengan dengan perkembangan dan penanganan Covid–19 di Provinsi Riau, hal ini dapat membuktikan bahwa dengan data serta kondisi di lapangan termasuk pencegahan Kebakaran hutan dan lahan," pungkas Panglima TNI.

Setelah selesai melaksanakan rapat, selanjutnya Panglima TNI dan Kapolri beserta rombongan bergerak menuju ke ruang VVIP Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru untuk melanjutkan kembali lagi ke Jakarta.

(sm/bq/hy)

Share this post

Sign in to leave a comment