Menhan Prabowo Bertolak ke Jordania, Suarakan Dukungan Genjatan Senjata di Gaza

10 June 2024 - 16:15 WIB
Source Foto: Antara

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mewakili Presiden RI Joko Widodo bertolak ke Jordania pada Minggu (9/6/24) malam untuk menyuarakan dukungan Indonesia terhadap gencatan senjata di Gaza, Palestina, dalam acara konferensi tingkat tinggi (KTT) di Amman, Jordania.

Adapun acara KTT itu dilaksanakan pada Selasa (11/6/24).

Kepala Biro Hubungan Masyarakat Sekretariat Jenderal Kementerian Pertahanan Brigadir Jenderal TNI Edwin Adrian Sumantha menjelaskan, konferensi tingkat tinggi itu digagas oleh Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sissi, Raja Jordania Abdullah II bin Al-Hussein, dan Sekretaris Jenderal PBB Antonio Gutteres.

“Konferensi ini diselenggarakan sehubungan dengan seruan gencatan senjata di Gaza dengan tujuan agar para kepala negara dapat mengidentifikasi cara-cara memperkuat respons komunitas internasional terhadap bencana kemanusiaan yang sedang berlangsung di Gaza,” ungkap Kabiro Edwin seperti dikutip dari Antara, Senin (10/6/24).

“Dengan kehadiran perwakilan dari Pemerintah Indonesia dalam konferensi ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam upaya bersama mengatasi krisis kemanusiaan di Gaza,” lanjut Kabiro Edwin.

Dalam kesempatan terpisah, Menhan Prabowo akan memanfaatkan KTT untuk menawarkan bantuan yang dapat dipersiapkan oleh Indonesia, antara lain pasukan perdamaian, rumah sakit lapangan, tenaga kesehatan, sampai evakuasi korban.

(ndt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment