Lemkapi Apresiasi Kapolri Tidak Ragu Tindak Anggota Terlibat Narkoba

15 October 2022 - 15:56 WIB

Tribratanews.polri.go.id - Sejumlah elemen masyarakat mengapresiasi sikap tegas Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., dalam mengumumkan penangkapan Irjen. Pol. Teddy Minahasa Putra, S.H., S.I.K., terkait kasus jual beli narkoba.

Salah satu apresiasi datang dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi). Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) Edi Saputra Hasibuan mengapresiasi Kapolri karena tidak ragu dalam menindak anggotanya yang terlibat dengan barang haram tersebut.

Menurut Edi, masyarakat pasti puas dengan langkah tegas Kapolri itu. 

"Masyarakat pasti senang sekali apa yang menjadi ketegasan Kapolri. Kapolri tidak ragu-ragu," kata eks anggota Kompolnas ini, Jumat (15/10/22)

Edi menilai, Kapolri memang memiliki komitmen untuk melakukan tranformasi mewujudkan Polri yang Presisi. Caranya, berkomitmen memberantas oknum-oknum anggota Polri yang bermasalah.

"Kapolri ingin ada perubahan besar di kepolisian. Oleh karena itu, tidak ragu-ragu untuk melakukan tindakan tegas," Jelas Eks Kompolnas tersebut.

Direktur Eksekutif Lembaha Kajian Strategi Kepolisian Indonesia yakin seluruh masyarakat Indonesia akan mendukung apa yang telah menjadi ketegasan Kapolri tersebut. Sebab, tindakan Irjen TM telah mencoreng nama baik Polri.

"Masyarakat akan mendukung apa yang menjadi keputusan Kapolri ya, karena masyarakat menginginkan Polri terus semakin baik," Tutupnya.

Share this post

Sign in to leave a comment