Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman mengatakan Polri telah berperan maksimal dalam pengamanan penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024.
"Secara garis besar kami perlu sampaikan bahwa Polri benar-benar maksimal menjalankan tugas, pokok, dan fungsinya terkait pengamanan pilkada," ujar Ketua Komisi III DPR, Jumat (29/11/24).
Ia pun mengapresiasi peran maksimal seluruh personel Polri di bawah kepemimpinan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo.
"Apresiasi yang luar biasa kepada Pak Kapolri Listyo Sigit, para Kapolda, para Kapolres, para Kapolsek, para Bhabinkamtibmas," ujar Ketua Komisi III DPR RI.
Ketua Komisi III DPR RI menuturkan peran maksimal Polri atas pengamanan Pilkada 2024 tersebut, mulai dari tahapan persiapan hingga pasca-pemungutan suara pada 27 November 2024.
"Persiapan artinya membantu distribusi logistik, penyiapan TPS (tempat pemungutan suara), kemudian juga pelaksanaan pencoblosan, menjaga ketertiban terkait pencoblosan, sampai dengan selesainya penghitungan cepat di masing-masing daerah," ujar Ketua Komisi III DPR RI.
Ia menyatakan pihaknya membuka diri terhadap masukan masyarakat atas penyelenggaraan pengamanan Pilkada 2024 yang saat ini tengah memasuki tahapan proses penghitungan suara berjenjang.
"Karena kan rekapitulasi masih terus berjalan, berjenjang, tapi dengan teknologi yang ada saat ini, kami berharap segala bentuk kecurangan itu akan bisa diminimalisir. Teman-teman kan berpartisipasi, semua orang sekarang punya handphone, setiap kejadian bisa direkam dan dilaporkan," jelas Ketua Komisi III DPR RI.