Ketum DPP LDII Imbau Masyarakat Hidup Sederhana di Tengah Efisiensi

10 March 2025 - 08:30 WIB
RRI

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Ketua Umum DPP LDII, KH Ir Chriswanto Santoso, M.Sc., mengatakan bahwa pentingnya hidup sederhana di tengah kebijakan efisiensi anggaran pemerintah.

Menurutnya, langkah tersebut harus diiringi kerja keras agar masyarakat tetap produktif di tengah ketidakpastian ekonomi.

“Salah satu indikasi ketidakpastian ekonomi dunia adalah terjadinya PHK besar-besaran di pabrik berorientasi ekspor. Sejak akhir 2024 hingga kuartal pertama 2025, puluhan ribu pekerja di Pulau Jawa telah mengalami PHK,” ujarnya, dilansir dari laman RRI, Minggu (9/3/25).

Diketahui, pemerintah telah membuka lapangan kerja melalui program Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk menyerap 15 juta tenaga kerja.

Namun, program tersebut belum berjalan maksimal akibat kendala anggaran dan operasional.

“Dengan kondisi seperti ini, masyarakat harus mampu hidup sederhana. Efisien namun tetap bekerja keras, ini adalah konsep muzhid-mujhid dalam Islam,” jelasnya.

Ia juga mengingatkan, masyarakat yang dihadapkan pada gelombang PHK jelang Ramadan menyikapinya dengan tawakal. Ia mengimbau, masyarakat untuk mencari alternatif pekerjaan guna menghindari krisis sosial akibat tekanan ekonomi.

“Keluarga yang mampu bisa membantu keluarga lain yang ekonominya sedang tidak bagus. Dengan demikian, persoalan ekonomi bisa tertangani dalam jangka pendek,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, ia meminta kepala daerah untuk mengoptimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) guna menghadapi kebijakan efisiensi anggaran.

Menurutnya, PAD bisa menjadi penyelamat tanpa harus membebani masyarakat kelas bawah yang bekerja di sektor informal.

(fa/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment