Kapolri Imbau Pemudik Menyeberang Siang Hari

3 April 2024 - 13:13 WIB
Dok. Polri

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mengatakan masyarakat banyak memilih mudik lewat penyeberangan di malam hari. Oleh karenanya, Jenderal Sigit meminta untuk pemudik melewati penyeberangan di siang hari guna mengurangi antrean panjang.

"Selalu saya pesankan kepada masyarakat bahwa alternatif-alternatif khususnya daerah penyeberangan ASDP, kecenderungannya masyarakat masih memanfaatkan untuk mudiknya malam hari, tentunya dalam kesempatan ini kita juga kami imbau bahwa siang waktunya juga cukup lengang dan tentunya juga bisa mengurangi antrean yang cukup panjang," ujar Kapolri, Rabu (3/4/24).

Baca Juga: Antisipasi Kecelakaan Akibat Kelelahan, Polisi Kawal Pemudik Yang Masuk ke Wilayah Hukum Jateng

Jenderal Sigit mengimbau masyarakat untuk tak ragu melapor apabila menghadapi masalah. Kapolri memastikan, Korps Bhayangkara siap memberi bantuan.

"Bila mungkin ada kekhawatiran terkait masalah kerawanan di jalan silakan dilaporkan dan kami Polri siap untuk melakukan pengawalan," ungkap Kapolri.

Untuk diketahui, pengamanan menuju penyeberangan akan dilakukan dengan berbagai rekayasa lalu lintas, seperti delay system. Masyarakat pun diminta terus memperbaharui informasi guna mengrtahui jadwal pemberlakuan delay system tersebut.

(ay/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment