Kapolda Gorontalo Terus Optimalkan Giat Vaksinasi di Gorontalo

30 August 2021 - 13:00 WIB
Tribratanews.polri.go.id - Gorontalo. Kapolda Gorontalo, Irjen Pol. Akhmad Wiyagus SIK.,M.SI.,M.M., didampingi sejumlah pejabat utama Polda kembali memantau langsung jalannya pelaksanaan vaksinasi di Gerai Vaksin Presisi. Peninjauan kali ini digelar didua tempat berbeda yakni, Satbrimob dan SPN Batuda’a Polda Gorontalo.


“Vaksinasi covid-19 di Satbrimobda dan SPN Batuda’a ditargetkan kepada keluarga Polri khususnya masyarakat sekitar yang melaksanaan vaksinasi tahap satu dan tahap dua yang dilakukan oleh Bidang Kesehatan Polda Gorontalo,” jelas Kapolda Gorontalo.


Kapolda Gorontalo menjelaskan, peninjauan ini dilakukan guna memantau pelaksanaan vaksinasi yang diharapkan berjalan dengan lancar, aman, tertib dan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. Kapolda Gorontalo juga menghimbau kepada peserta vaksinasi untuk selalu menerapkan protokol kesehatan (prokes) dan menjaga kesehatan dengan tetap menjaga pola hidup sehat. Olehnya itu, dia mengajak seluruh masyarakat Provinsi Gorontalo untuk segera mengikuti vaksinasi covid-19.


Kemudian Kapolda juga berharap bahwa dengan adanya partisipasi warga dalam mengikuti program vaksinasi, dapat segera memutus penyebaran Covid-19 khususnya diwilayah Provinsi Gorontalo.


“Kami akan terus mengajak seluruh masyarakat untuk mengikuti vaksinasi covid-19 sebagai perlindungan diri dan peningkatan imun tubuh. Mudah-mudahan, dengan adanya partisipasi warga mengikuti program vaksinasi baik tahap I dan tahap II, segera memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya di Provinsi Gorontalo,” pungkasnya.


Sebelum meninggalkan tempat gerai vaksinasi tersebut, Irjen Pol Akhmad Wiyagus menyampaikan apresiasi kepada masyarakat khususnya warga Provinsi Gorontalo yang antusias dan semangat dalam menyukseskan program pemerintah.

Share this post

Sign in to leave a comment