Kapolda Bali : Pengamanan Pilkada Harus Berjalan Sesuai Harapan Tanpa Mengabaikan Prokes

27 November 2020 - 12:33 WIB
Tribratanews.polri.go.id - Denpasar. Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra memulai tugasnya di Bali dengan melakukan safari ke instansi lain untuk bersilaturahmi memperkenalkan diri sebagai pimpinan baru di Polda Bali. Jumat (27/11/20).

Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra mengatakan, agendanya bersafari dalam rangka menjajaki kerja sama dengan stake holder lainnya di Bali. "Kami menjajaki kerja sama dalam rangka beberapa program, seperti pengamanan Pilkada 2020 pada bulan Desember. Saya berkunjung ke Polres untuk mengecek kesiapan pengamanan Pilkada," jelas Kapolda.

Jenderal Bintang Dua tersebut menegaskan, pengamanan Pilkada harus bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan tanpa mengabaikan prokes. Dalam pengamanan ini pihaknya akan bersinergi dengan jajaran TNI, penyelenggara Pemilu dan stakeholder serta masyarakat Bali. Selain itu dirinya akan berkeliling ke sejumlah Polres untuk mengetahui sejauh mana pengamanan dilakukan.

"Saya akan keliling ke semua Polres yang gelar Pilkada. Saya tekankan pengamanan Pilkada harus optimal. Protokol kesehatan harus dilaksanakan sebaik-baiknya. Beri keyakinan kepada masyarakat agar mau datang ke TPS menyalurkan hak suaranya," tegas Kapolda.

Kapolda juga mengatakan, semua pihak memiliki tugas untuk meyakinkan masyarakat datang ke TPS pada 9 Desember mendatang. "Kita harus optimalkan Prokes dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Berikan keyakinan kepada masyarakat agar mau datang ke TPS pada 9 Desember nanti untuk menyalurkan hak suaranya," jelasnya

Penerapan prokes juga akan dilaksanakan tidak hanya pada Pilkada 9 Desember mendatang, tetapi juga pada libur Natal dan Tahun Baru. Kapolda mengatakan penerapan prokes ketika Natal dan Tahun Baru harus tetap diutamankan.

"Penerapan 3 M, wajib menggunakan masker, wajib menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta wajib mencuci tangan dengan sabun harus dilakukan di tempat-tempat wisata. Jika tempat wisata tersebut melebihi kapasitas, kami akan salurkan ke tempat lain. Nanti ada petugas di tempatkan wisata tersebut," terang Kapolda.

(bg/bq/hy)

Share this post

Sign in to leave a comment