Jasa Marga Catat 536.240 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Saat Libur Iduladha

1 July 2023 - 13:00 WIB
Foto: PMJNews

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. PT Jasa Marga (Persero) mencatat sebanyak 536.240 kendaraan keluar wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi (Jabotabek) pada momen libur Idul Adha 1444 Hijriyah.

Dalam keterangannya, Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga, Lisye Octaviana mengatakan kendaraan itu tercatat keluar Jabotabek terhitung sejak H-2 hingga pada hari Iduladha, Kamis (29/6/23).

"PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 536.240 kendaraan keluar Jabotabek pada H-2 sampai dengan Hari Raya Iduladha 1444H/2023 yang jatuh pada periode Selasa-Kamis, 27-29 Juni 2023,” ungkap Lisye Octaviana dilansir dari PMJNews, Jumat (30/6/23).

Baca Juga:  Kemacetan Panjang di Wisata Lembang, Polri Siap Terapkan One Way

Jumlah kendaraan tersebut merupakan hasil akumulatif arus lalin dari empat gerbang tol (GT) diantaranya GT Cikupa arah Merak, GT Ciawi arah puncak. Kemudian GT Cikampek Utama arah Trans Jawa, dan GT Kalihurip Utama arah Bandung.

"Total volume lalin yang keluar wilayah Jabotabek ini naik 35,52% jika dibandingkan lalin normal,” tambahnya.

Lisye menjelaskan bahwa distribusi mayoritas kendaraan atau lebih dari 50 persen kendaraan mengarah ke Trans Jawa dan Bandung dengan jumlah kendaraan 279.111 kendaraan. Sedangkan menuju arah puncak tercatat sebanyak 114.209 kendaraan.

"Distribusi lalu lintas keluar Jabotabek yang menuju ke tiga arah yaitu mayoritas sebanyak 279.111 kendaraan (52,05%) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung),” ujarnya.

(as/pr/um)

Share this post

Sign in to leave a comment