Inilah 5 Pantai Terindah di Nusa Tenggara Barat

12 May 2022 - 00:24 WIB

Tribratanews.polri.go.id - Indonesia mempunyai kekayaaan alam yang begitu indah mulai dari gunung, hutan hingga pantai. Liburan ke pantai yang berlokasi di Nusa Tenggara Barat, khususnya pantai di Lombok dapat menjadi pilihan untuk dikunjungi.

Daya tarik pantai yang unik, begitu mempesona dan masih asri dengan dibalut keindahan alami yang menawan menjadi destinasi kunjungan wisata pilihan. Rabu, (11/5/22).

Inilah 5 pantai terindah di Nusa Tenggara Barat (NTB)

1. Pantai Pink

Pantai yang berlokasi di Lombok Timur mempunyai pesona yang begitu indah dengan pasir berwarn pink terbentang luas. Warna pasir pantai yang unik dikarenakan adanya pecahan terumbu karang bercampur pasir pantai yang berwarna putih.

Ombak di pantai ini cenderung tenang diiringi beningnya air laut yang berwarna biru. Selain itu, terdapat suatu bukit yang berada di tengah-tengah pantai dengan menaiki bukit tersebut, maka kamu bisa menikmati keindahan pantai ini dengan leluasa.

2. Pantai Kuta Lombok

Pantai di Lombok selanjutnya yaitu pantai Kuta yang dibahas kali ini bukan di Bali melainkan di Lombok dan berlokasi di dekat sirkuit Mandalika. Pantai ini mempunyai pesona yang begitu menawan sehingga disebut juga sebagai Pantai Mandalika dikarenakan lokasi yang dekat dengan area Mandalika.

Pasir pantai ini sangat unik yaitu seperti merica, birunya air laut yang membentang luas dengan gradasi hijau alami yang masih terjaga.

3. Pantai Selong Belanak

Pantai yang berlokasi di Lombok Tengah ini mempunyai dua jenis ombak dengan garis pantai yang panjang. Pantai Selong Belanak di bagian barat mempunyai ombak yang besar, sedangkan pada bagian lain mempunyai ombak yang tidak terlalu besar. Keunikan ombak besar ini dapat digunakan oleh pengunjung untuk berselancar.

4. Pantai Semeti

Pantai ini disebut juga sebagai Pantai Mawi karena berlokasi di Jl Pantai Mawi. Perbedaan pantai ini dengan yang lain yaitu diiringi oleh tebing-tebing yang terbentuk dari batu karang kryptonite memanjang dan bertumpuk.

Jam operasional pantai ini selama 24 jam sehingga bisa dikunjungki kapanpu tanpa perlu khawatir belum buka ataupun segera tutup. Akan tetapi berhubung dengan area yang masih sepi sehingga penerangan di sepanjang jalan pun kurang, sebaiknya tidak datang terlalu sore.

5. Pantai Gili Trawangan

Pantai Gili Trawangan ini sangatlah populer ditelinga kita, pantai pasir putih yang nyaris tidak pernah terlewatkan untuk dikunjungi ketika berada di Lombok. Pantai di Lombok ini mempunyai ketinggian tertinggi di atas permukaan air laut dengan panjang yang hanya sebesar 3km dan lebar 2km.

Hal indah yang dapat dinikmati di sini yaitu pantai yang bebas polusi dengan olahraga air lengkap seperti snorkling, diving, selancar dan kayak. Selain itu kamu juga dapat menyewa kuda untuk mengelilingi pantai ini.

Share this post

Sign in to leave a comment