Gempa Magnitudo 4,3 Guncang Wilayah Buru Maluku

10 August 2023 - 10:31 WIB
Foto: Ilustrasi

Tribratanews.polri.go.id -  Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan guncangan gempa terjadi di Buru, Maluku pada dini hari tadi. Gempa ini berkekuatan 4,3 magnitudo.

"#Gempa Mag:4,3, 10-Aug-2023 00:54:20 WIB (Pusat gempa berada di Timur Laut 52km BURU-Maluku)," tulis BMKG di akun Twitternya, Kamis (10/8/23).

Baca Juga:  Gempa Magnitudo 5,7 Terjadi di Supiori Papua

Dilansir dari news.okezone.com. Guncangan gempa tersebut terjadi di kedalaman 26 Kilometer. Adapun, guncangan juga dirasakan oleh masyarakat. BMKG memperingatkan masyarakat terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.

"Disclaimer: Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," tulis BMKG.

(ek/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment