Gelar Vaksinasi Massal, Polda Kalteng Gandeng DAD

17 August 2021 - 12:53 WIB
Tribratanews.polri.go.id. – Palangka Raya. Polda Kalteng bersama Dewan Adat Dayak (DAD) menggelar pelaksanaan vaksinasi massal. Vaksinasi massal tersebut diselenggarakan di sekretariat Huma Betang DAD Provinsi Kalteng Jalan RTA Milono Kota Palangka Raya.
 

Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., langsung meninjau pelaksanaan vaksinasi massal didampingi Wakapolda Brigjen Pol. Ida Oetari Poernamasasi, S.A.P., M.A., dan sejumlah pejabat utama Polda setempat.
 

Kapolda mengatakan, vaksinasi massal ini diselenggarakan masih dalam rangkaian menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke-76 dan sekaligus HUT DAD Kalteng Ke-14.
 

Pelaksanaan vaksinasi ini akan terus dilakukan khususnya di Kota Palangka Raya untuk mempercepat terbentuknya herd immunity di masyarakat sehingga penyebaran Covid-19 dapat ditekan.
 

"Saya berharap kepada masyarakat yang telah divaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan," tegas Kapolda.
 

Sementara Kabiddokkes Polda Kalteng, Kombes Pol. Danang Pamudji menyebutkan, untuk pelaksanaan vaksinasi ini menargetkan sebanyak 800 dosis untuk vaksin pertama dan kedua.
 

"Sedangkan tenaga Vaksinator yang kita libatkan dari Biddokkes Polda Kalteng dan RS Bhayangkara Palangka Raya," pungkasnya.

Share this post

Sign in to leave a comment