Ditlantas Polda Metro Berencana Gelar Street Race Dua Bulan Sekali

5 September 2022 - 17:34 WIB

Tribratanews.polri.go.id - Street race Polda Metro Jaya seri keempat berlangsung di Jalan Benyamin Sueb Kemayoran, Jakarta Pusat, 3-4 September 2022. Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya Berkomitmen untuk Menjadikan Ajang balapan ini berkelanjutan.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes. Pol. Latif Usman, S.I.K., M.Hum., mengatakan nanri rencana setiap dua bulan sekali akan dilaksanakan, instrksi dari Kapolda Metro Jaya untuk terus memperbarui konsep street race. Arahannya agar ajang ini menjadi wadah bagi seluruh komunitas balap untuk menyalurkan hobi.

“Kan perintah Kapolda lagi mencari konsep. Konsepnya bagaimana sih biar betul-betul seluruh akar rumput para pecinta balap liar yang belum terangkul di sini agar masuk ke kegiatan ini. Biar tidak terjadi keributan, kecelakaan, tanpa adanya pengawasan kami. Sehingga diharapkan inilah sarana di Jakarta sudah ada,” ujarnya.

Hilangkan Balap Liar, menurut Dirlantas Polda Metro Jaya, balapan-balapan liar bisa dihilangkan. Karena untuk menjaga keselamatan dan ketertiban umum, itu tujuan kami.

Street Race Polda Metro Jaya kali ini hadir di Jalan Benyamin Sueb Kemayoran, Jakarta Pusat, kawasan ini dinilai paling ideal jika dilihat dari animo, tempat, peserta. Alasannya, kawasan itu dahulu sering menjadi arena balap liar.

“Makanya kami fasilitasi. Terpenting adalah energi-energi mereka yang berlebih, kita salurkan di sini secara positif. Tapi kalau tanpa pengawasan, itu akan menjadi hal negatif. Bisa mencelakakan diri sendiri dan mengganggu ketertiban umum,” terangnya.

Dirlantas Polda Metro Jaya menyebut, beberapa kategori yang dipertandingkan di ajang ini, yakni kelas Ninja dan RX King.

Street race Polda Metro Jaya diikuti 500 peserta. “Kami batasi, kalau lepas, itu hampir 2.500-an. Karena waktu, tempat, sarana prasarana, hari kemarin saja sampai pukul 00.00 WIB baru selesai,” pungkasnya pada awak media mengakhiri perbincangan.

Share this post

Sign in to leave a comment