Dalam Rakernis, Perkadiv Nomor 1 Tahun 2024 Diresmikan

22 April 2024 - 12:14 WIB
Divisi Humas Polri

Tribratanews.polri.go.id - Surabaya. Kadiv Humas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho resmi meluncurkan Perkadiv Nomor 1 Tahun 2024 tentang standar operasional prosedur di lingkungan Divisi Humas Polri. Peresmian itu dilakukan dalam Rakernis Divisi Humas Polri yang juga dihadiri As SDM Polri Irjen. Pol. Dedi Prasetyo, Aslog Polri Irjen. Pol. Argo Yuwono, dan Kapolda Jawa Timur Irjen. Pol. Imam Sugianto.

“Kami Humas Polri kembali menerima kado terindah oleh bapak Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo berupa pengesahan Perkadiv No. 1 Tahun 2024, di mana di dalam perkadiv ini mengatur tentang standar operasional prosedur yang menjadi tugas pokok dan fungsi,” ujar Kadiv Humas Polri dalam sambutan pembukaan rakernis, Senin (22/4/24).

Dengan adanya Perkadiv Nomor 1 Tahun 2024 itu, ujar Kadiv Humas, akan menjadi standar dalam pelaksanaan setiap tupoksi kehumasan yang dapat dijadikan dasar bertindak dalam melaksanakan tugas kehumasan oleh seluruh personel Humas Polri.

Baca Juga: Buka Rakernis, Kadiv Humas: Inovasi Terus Dilakukan Untuk Hadapi Perkembangan Zaman

Dalam sambutan tersebut, Kadiv Humas juga berharap rakernis dapat memperbaharui dan meningkatkan kemampuan kehumasan. Dengan demikian, semua semakin siap dalam menghadapi tantangan-tantangan yang mungkin muncul dalam pelaksanaan tugas ke depannya.

“Karena upaya pengelolaan citra dan persepsi publik adalah tugas kita semua dan diharapkan seluruh anggota Polri sebagai pengemban fungsi kehumasan, sehingga dapat mendukung stabilitas kamtibmas yang kondusif dalam proses demokrasi guna percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan,” jelas Kadiv Humas.

Di sisi lain, Kadiv Humas menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota atas kinerja dan dukungan dalam rangka menyukseskan berbagai pelaksanaan tugas Polri, khususnya dalam pengamanan event-event besar nasional, seperti pemilu dan ops ketupat. Sehingga, Polri masih dipercaya oleh masyarakat untuk melaksanakan tugas di bidang pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, perlindungan pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, hingga penegakan hukum.

“Tahapan demi tahapan pemilu satu persatu telah dilewati, tetapi masih menyisakan beberapa tahapan yang perlu dimitigasi agar kebhinekaan, kerukunan dan kesatuan bangsa tetap terjaga,” ungkap Kadiv Humas.

Sebagai informasi, rakernis sendiri mengusung tema Humas Polri Yang Presisi Siap Mendukung Stabilitas Kamtibmas Yang Kondusif Dalam Proses Demokrasi Guna Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif Dan Berkelanjutan. Rakernis diikuti seluruh PJU Divisi Humas Polri, mulai dari Karo dan Kabag, serta Kabid Humas Polda jajaran hingga Kasie Humas Polres jajaran.

(ay/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment